Bisa Kok! ini Dia Cara Menggunakan Smartfren 4G di Smartphone GSM

PT Smartfren Telecom Tbk merupakan salah satu perusahaan operator yang menyediakan jasa telekomunikasi berbasis teknologi CDMA dan 4G, serta menggunakan teknologi EVDO. Smartfren sudah cukup terkenal memberikan akses internet cepat dan murah kepada para penggunanya.

Beberapa tahun yang lalu bahkan Smartfren telah menguasai sekitar 40 persen kebutuhan internet pengguna di Indonesia. Sayangnya pada saat itu simcard Smartfren hanya bisa dipakai di ponsel berbasis CDMA saja, sehingga banyak orang memilih mencari alternatif lain selain Smartfren untuk menunjang kebutuhan mereka. Ditambah lagi dua tahun terakhir beberapa layanan operator juga melakukan perkembangan pesat dari segi jaringan yang kemudian lahirlah teknologi 4G. Kehadiran teknologi tersebut semakin membuat Smartfren kehilangan banyak penggunanya, sampai mereka memutuskan berpindah jaringan dari CDMA ke GSM, dan juga menggunakan teknologi 4G.

Meskipun Smartfren telah mengeluarkan pernyataan jika layanan mereka dapat digunakan di ponsel berbasis GSM, namun rupanya masih banyak orang yang ragu akan hal itu. Sebenarnya memang bisa digunakan di ponsel GSM tapi ada beberapa syarat yang dipenuhi. Berikut adalah syarat-syaratnya.

Syarat Menggunakan Smartfren di Ponsel GSM

Image: smartfren.com
  • Pastikan bahwa ponsel GSM anda telah mendukung jaringan LTE atau 4G dengan frekuensi 850 Mhz (band 5) atau 2300 Mhz (band 40). Intinya ponsel menggunakan 4G dipastikan bisa menggunakan Smartfren.
  • Selanjutnya pastikan lokasi anda tercover jaringan 4G dari Smartfren. Tapi tenang saja, karena hampir semua wilayah telah mendukung jaringan Smartftren.

Adapun jika seandainya wilayah anda tidak mendukung jaringan Smartfren, maka secara otomatis layanan internet anda akan terputus. Berbeda dengan layanan operator lain yang apabila tidak ada jaringan 4G, maka akan berpindah ke 3G atau 2G.

*Baca juga: NIK Registrasi Limit? Ketahui Cara UNREG Kartu Simcard Prabayar Semua Operator

Cara Menggunakan Smartfren 4G di Smartphone GSM

Image: pexels.com

Ada beberapa tahapan yang perlu dilakukan sebelum menggunakan Smartfren. Namun kami tidak bertanggung jawab apabila kemudian terjadi kerusakan pada smartphone anda. Berikut adalah caranya yang sudah terbukti dan sering dibahas di forum-forum android.

  1. Pastikan smartphone anda mendukung jaringan 4G/LTE
  2. Siapkan kartu Smartfren 4G. Namun bukan kartu internet bawaan modem atau mifi karena beberapa nomor modem tidak bisa dipasang di smartphone
  3. Pasang kartu Smartfren di smartphone anda. Sebaiknya pasang di slot SIM 1, karena beberapa ponsel hanya bisa mengaktifkan mode 4G pada SIM 1 saja.
  4. Kemudian masuk ke Pengaturan > Jaringan Seluler > Mode Jaringan > pilih WCDMA Only atau LTE Only
  5. Aktifkan mode penerbangan, dan matikan mode penerbangan tadi maka secara otomatis smartphone mencari sinyal Smartfren

Cara selanjutnya hanyalah opsional, bisa dilakukan maupun tidak. Yaitu masuk ke Pengaturan > Jaringan Seluler > Mode Jaringan > Access Point Name > Tambah

Kemudian setting APN-nya seperti berikut ini:

  • Nama: Smartfren4g
  • APN: Smartfren4g
  • Username: Smartfren4g
  • Password: Smartfren4g
    (Biarkan saja pengaturan yang lainnya default)

Kemudian Save dan aktifkan APN baru ini.

*Baca juga: Daftar APN Semua Operator Untuk Mempercepat Internet

Perlu diketahui bahwa cara di atas sudah terbukti berhasil di beberapa merek ponsel seperti OPPO, Samsung, Xiaomi, Asus, Lenovo, dan masih banyak lagi. Bisa dipastikan semua merek ponsel bisa menggunakan cara di atas, dan juga berhasil menggunakan jaringan Smartfren. Dengan satu syarat, ponsel anda mendukung jaringan 4G/ LTE.

Untuk lebih jelasnya lagi, anda bisa mencek jenis smartphone anda di willmyphonework.net apakah bisa menggunakan jaringan Smartfren atau tidak. Berikut adalah tampilannya.

Anda bisa mengatur selebihnya, seperti:

  • Brand: (merek ponsel anda)
  • Model: (tipe ponsel anda)
  • Sub model: (ALL)
  • Country: (Indonesia)
  • Carriers (Smartfren)

Maka tampilannya akan seperti ini.

Dari berbagai data yang ditampilkan, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan pada kolom A1457 GSM dan A1530 China. Jika pada kolom 4G LTE kedua data tersebut ada tanda centang. Artinya smartphone anda telah mendukung jaringan Smartfren.

*Baca juga: Begini Cara Registrasi Simcard Semua Operator Menggunakan NIK dan KK

***

Perlu diketahui, Zonakuota tidak hanya menyajikan informasi-informasi bermanfaat saja, tapi kami juga menyediakan jasa pengisian pulsa, kuota internet, VCC, pulsa listrik, voucher game, dan lain-lain secara online. Jika anda berminat, maka bisa langsung buka di beranda website kami, yaitu zonakuota.com. Sekaligus jangan lupa untuk mengunjungi indoworx.com untuk membeli keperluan hosting, domain, SSL, dan lain sebagainya yang tentunya akan sangat membantu untuk kinerja website anda.

-R.S.A-